Lomba Debat dan LKTI Nasional RnDC 2022
Info Lomba Debat dan LKTI Nasional 2022 - UKMF Penelitian KRISTAL Universitas Negeri Yogyakarta bermaksud menyelenggarakan kegiatan Research and Debate Competition (RnDC) 2022 dengan tema "Optimalisasi Kapabilitas Mahasiswa di Era Disrupsi Teknologi Dalam Rangka Mendukung Pencapaian SDGs Dengan Strategi Kreatif dan Inovatif Menuju Indonesia Emas 2030".
Dengan harapan melalui kegiatan Research and Debate Competition (RnDC) 2022 ini dapat menggali potensi dan menumbuhkan potensi mahasiswa untuk turut serta berkontribusi menuangkan ide dan solusi terbaiknya di berbagai sektor. Selain Itu mahasiswa diharapkan mampu berkontribusi aktif dengan berbagai strategi guna memaksimalkan program pembangunan ekonomi Indonesia yang kreatif, inovatif, lebih inklusif, dan berkelanjutan.
Dengan adanya RnDC 2022 ini juga, diharapkan dapat memaksimalkan kapabilitas mahasiswa dengan sumberdaya yang dimiliki dan memunculkan generasi emas yang baru di tengah disrupsi teknologi.
Lomba debat dan lomba karya tulis ilmiah nasional 2022 ini terbuka untuk mahasiswa D3/D4/S1 yang masih aktif di seluruh perguruan tinggi negeri maupun swasta di Indonesia dibuktikan dengan scan Kartu Tanda Mahasiswa atau KTM yang disertakan saat pendaftaran. Bagi peserta yang belum mendapatkan KTM dapat melampirkan bukti Kartu Rencana Studi atau KRS. Batas akhir pendaftaran dan pengumpulan karya hingga tanggal 7 September 2022.
Lomba Debat dan LKTI Nasional RnDC 2022
Tema dan Subtema
Lomba debat dan lkti kali ini mengangkat tema "Optimalisasi Kapabilitas Mahasiswa di Era Disrupsi Teknologi Dalam Rangka Mendukung Pencapaian SDGs Dengan Strategi Kreatif dan Inovatif Menuju Indonesia Emas 2030". Khusus LKTI, ada 8 tema yang dapat dipilih diantaranya:- Pendidikan
- Ekonomi
- Pariwisata
- Sosial budaya
- Teknologi
- Lingkungan
- Kesehatan
- Politik
Timeline Kegiatan
- Pendaftaran dan Pengumpulan Full Paper dan Video Debat
- Gelombang 1: 15 Mei - 15 Juni 2022
- Gelombang 2: 16 Juni - 16 Juli 2022
- Gelombang 3: 17 Juli - 7 Sept 2022
- Pengumuman Finalis dan Semifinalis: 21 September 2022
- Technical Meeting: 25 September 2022
- Pengumpulan PPT dan Seleksi Debat Tahap 1: 30 September 2022
- Presentasi KTI dan Seleksi Debat Tahap 2: 1 Oktober 2022
- Pengumuman Juara: 2 Oktober 2022
Ketentuan
- Kompetisi ini terbuka bagi seluruh mahasiswa D3/D4/S1 yang masih aktif di seluruh perguruan tinggi negeri maupun swasta di Indonesia dibuktikan dengan scan Kartu Tanda Mahasiswa atau KTM yang disertakan saat pendaftaran. Bagi peserta yang belum mendapatkan KTM dapat melampirkan bukti Kartu Rencana Studi atau KRS.
- LKTI: Setiap tim terdiri dari 2-3 orang mahasiswa dan didampingi oleh 1 orang dosen pembimbing dari perguruan tinggi yang sama.
- Lomba debat: Setiap tim terdiri dari 3 orang mahasiswa (1 ketua dan 2 anggota)
- Anggota tim dapat berasal dari program studi yang berbeda dalam satu perguruan tinggi yang sama.
- Setiap tim hanya diperbolehkan mengirimkan maksimal 1 (satu) karya KTI.
- Setiap tim hanya dapat mengunggah satu video dengan tetap merujuk pada mosi yang telah ditentukan oleh panitia.
- Seluruh anggota tim diwajibkan untuk follow akun Instagram @rndc.kristal dan @ukmf.kristal
- Seluruh anggota tim diwajibkan mengunggah pamflet RnDC di Instagram feed masing-masing anggota sesuai dengan pamflet dan caption yang telah disediakan.
- Ketentuan lainnya bisa dilihat di buku panduan
Biaya Pendaftaran
- REGISTRASI LKTI
- Gel 1 : Rp 60.000/karya
- Gel 2 : Rp 80.000/karya
- Gel 3 : Rp 100.000/karya
- REGISTRASI DEBAT
- Gel 1 : Rp 90.000/karya
- Gel 2 : Rp 120.000/karya
- Gel 3 : Rp 150.000/karya
Hadiah
- Juara 1: Uang Pembinaan + E- Sertifikat + Trophy
- Juara 2: Uang Pembinaan + E- Sertifikat + Trophy
- Juara 3: Uang Pembinaan + E- Sertifikat + Trophy
- Best Full Paper KTI: E- Sertifikat
- Best Presenter KTI: E- Sertifikat
- Best Video Debat: E- Sertifikat
- Best Speaker Debat: E- Sertifikat
- Semua peserta mendapat E-Sertifikat
Buku Panduan LKTI
Buku Panduan Lomba Debat
Link Penting
- Pendaftaran LKTI: https://bit.ly/PendaftaranRnDC2022-LKTI
- Pendaftaran Lomba Debat: https://bit.ly/PendaftaranRnDC2022-DEBAT
- Ketentuan upload pamflet dll bisa ditemukan di sini
Narahubung
- LKTI
- Yuni https://wa.me/62895392930288
- Putri https://wa.me/6289693562955
- Debat
- Susan https://wa.me/6285762181905
- Yulia https://wa.me/6285842513882
Posting Komentar untuk "Lomba Debat dan LKTI Nasional RnDC 2022"