Gratis Sharia Business Plan Competition PIES 2022
Info Lomba Bisnis Plan 2022 Gratis - Sharia Business Plan Competition (SBPC) merupakan salah satu rangkaian dari Padjadjaran Islamic Economic Summit (PIES) tahun 2022 yang diadakan oleh Himpunan Mahasiswa (HIMA) Ekonomi Islam Universitas Padjadjaran berupa ajang perlombaan Business Plan tingkat nasional, dimana perlombaan ini bertujuan untuk mewadahi kompetisi antar mahasiswa/i aktif D3, D4, dan S1 dari seluruh Indonesia.
Bentuk kegiatan SBPC ini adalah perlombaan karya tulis berupa perencanaan bisnis sesuai dengan tema yang telah ditentukan dimana rencana bisnis tersebut dirangkum ke dalam bentuk Business Model Canvas (BMC). Bagi tim yang lolos, maka akan melanjutkan ke tahap proposal dan diseleksi kembali untuk kemudian melanjutkan ke tahap final presentasi yang akan dilaksanakan secara online melalui platform zoom meeting.
Lomba bisnis plan ini bersifat gratis dengan deadline hingga tanggal 18 Agustus 2022. Jadi, jangan sampai ketinggalan ya! Segera daftarkan diri anda kirimkan artikel terbaik sekarang juga!
Gratis Sharia Business Plan Competition PIES 2022
Tema dan Subtema
Sharia Business Plan Competition PIES 2022 kali ini mengangkat tema "Innovative and creative businesses to become Islamic Social Enterprises for Economic Sustainability". Sedangkan subtema yang dapat dipilih diantaranya:- Keuangan Syariah
- Pembiayaan Syariah
- Fintech Syariah
- Investasi dan Pasar Modal Syariah
- ZISWAF
- Industri Halal
- Makanan dan Minuman Halal
- Pariwisata Halal
- Fesyen Muslim
- Farmasi dan Kosmetik Halal
- Ekonomi Berkelanjutan Lainnya
- Digital Economy
- Green Economy
- Industri Kreatif
Timeline Lomba
- Pendaftaran & Pengumpulan BMC = 11 Juli - 18 Agustus 2022
- Workshop = 20 Agustus 2022
- Pengumuman Lolos BMC = 27 Agustus 2022
- Pengumuman Lolos Proposal = 21 September 2022
- Presentasi Final = 01 Oktober 2022
- Pengumuman Juara = 02 Oktober 2022
- Eksklusif Mentoring = 08 - 09 Oktober 2022
Ketentuan Peserta
- Peserta SBPC PIES 2022 adalah mahasiswa/i aktif D3, D4 dan/atau S1 seluruh perguruan tinggi negeri atau swasta di Indonesia.
- Perlombaan SBPC PIES 2022 bersifat tim dimana satu tim terdiri dari 3 peserta yang berasal dari universitas yang sama namun diperbolehkan berasal dari jurusan atau fakultas yang berbeda.
- Setiap Perguruan Tinggi berhak mengirim lebih dari satu tim.
- Satu tim hanya diperbolehkan mengirimkan satu karya saja yang bersifat asli, orisinil, dan belum pernah dipublikasikan atau belum pernah dimenangkan dalam perlombaan apapun.
- Setiap tim akan menunjuk satu orang sebagai ketua tim dan dua orang lainnya sebagai anggota tim 1 dan anggota tim 2.
- Setiap peserta diperbolehkan tergabung lebih dari satu tim (maksimal 2 tim) dengan catatan kedua anggota lainnya berbeda dari tim sebelumnya dan hanya dapat menjadi ketua pada satu tim saja.
- Apabila panitia menemukan adanya kecurangan, baik sebelum, selama, ataupun setelah kompetisi berlangsung, maka peserta yang bersangkutan dinyatakan gugur.
Hadiah
- Juara I : Uang Tunai Senilai Rp1.500.000 + E-Sertifikat Juara 1 + Eksklusif Mentoring
- Juara II : Uang Tunai Senilai Rp1.000.000 + E-Sertifikat Juara 2 + Eksklusif Mentoring
- Juara III : Uang Tunai Senilai Rp700.000 + E-Sertifikat Juara 3 + Eksklusif Mentoring
- Finalis (Terdiri dari finalis di luar juara 1, 2, dan 3) : E-Sertifikat + Eksklusif Mentoring
- Seluruh peserta : E-Sertifikat + Workshop Bisnis
Buku Panduan
Link Penting
- Pendaftaran: http://bit.ly/SBPCPIES2022
Narahubung
- Rebeca (Id Line : rrbbcc/ No WA : 081220399857)
- Sasha (Id Line : sashaazzahra/ No WA : 08561101532)
Posting Komentar untuk "Gratis Sharia Business Plan Competition PIES 2022"